SYALOM...SLAMAT DATANG DI BLOGNYA BIRO PEMUDA GEREJA PENTAKOSTA. SEMOGA BLOG INI MENJADI BERKAT BAGI PENGUNJUNG SEKALIAN. TUHAN MEMBERKATI, HALELUYA.........

Senin, 10 Juni 2013

IBADAH MINGGU GEREJA PENTAKOSTA JL. MANGGA

      
  Minggu 9 Maret 2013 ibadah di Gereja Pentakosta jl. Mangga Pematang Siantar terasa berbeda dengan ibadah minggu sebelum-sebelumnya. Mengapa tidak? dalam minggu ibadah kali ini di hadiri beberapa hamba Tuhan yang datang dari beberepa daerah. Antara lain: bapak Bendahara Pucuk Pimpinan Gereja Pentakosta (Pdm. Drs. E. Nainggolan dari Sipoholon-Tarutung), bapak Pdt H. Siburian (Pendeta  Resort Medan), bapak Pdm. Joel Nababan, S.Th (Ketua Biro Pemuda Gereja Pentakosta) dari Medan. Dan dalam ibadah tersebut juga dihadiri oleh bapak Pdt. M. Hutabarat (Pendeta Daerah Sumatera Timur 1)

            Dalam ibadah tersebut ibu Pdt. Ev. Diane Evapora Siburian, S.Th, selaku Gembala Sidang dan juga Ketua Pucuk Pimpinan Gereja Pentakosta, mempercayakan pelayanan Firman Tuhan kepada bapak Pdt. H. Siburian (Pimpinan Resort Medan). Dalam khotbahnya bapak Pdt. Hasiburian menyampaikan bahwa iman sangat dibutuhkan bagi orang-orang percaya, sebagaimana bangsa Israel dapat melintasi laut merah hanya oleh karena iman (Ibrani 11:29) "Karena iman maka mereka telah melintasi Laut Merah sama seperti melintasi tanah kering, sedangkan orang-orang Mesir tenggelam, ketika mereka mencobanya juga".
            Selesai ibadah dilanjutkan dengan rapat Penitia Sinode Ke XXXVI yang dipimpin langsung Ketua Panitia Sinode yakni bapak Pdm. Drs. E. Nainggolan dan didampingi oleh bapak Pdt. H. Siburian selaku Sekretaris Panitia, dan juga didampingi oleh bapak Pdm. Joel Nababan, S.Th selaku Koordinator Seksi Kesekretariatan. Selama berlangsungnya rapat Panitia tersebut, semua peserta rapat begitu antusias dalam mengikutinya sampai rapat selesai dengan baik. Dan Ketua Panitia Sinode Ke XXXVI berharap semua Panitia Sinode Gereja Pentakosta yang Ke XXXVI bekerja keras guna terselenggaranya Sinode Kerja dan tentunya untuk kemulian Tuhan kita Yesus Kristus yang empunya GerejaNya. Tuhan memberkati Haleluya.....

FOTO MOMENTUM



                                                   
                                                  







 By: Pdm. Joel Nababan, S.Th

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

SELESAI MEMBACA ARTIKELNYA JANGAN LUPA MENINGGALKAN KOMENTARNYA YA…. TUHAN MEMBERKATI, HALELUYA.........
zwani.com myspace graphic comments

Apakah Anda bangga sebagai pemuda Gereja Pentakosta?

.

.
.

.

.
.

Video